affiliate marketing

Meta Tag Analyzer

Panduan Web Hosting - Artikel Bebas

Rabu, 11 Juli 2012

Panduan Web Hosting

Hanya sebagai rujukan, dan tidak untuk mendikte (he...he...he) apabila anda ingin membuat sebuah BISNIS ONLINE yang NotaBene akan anda jadikan media utuk memasarkan PRODUK anda.
Sebelum menuju ke perusahaan web hosting untuk membeli Nama Domain dan Server Hosting, rancanglah terlebih dahulu beberapa Nama Domain yang tepat untuk website milik anda. 
Berikut ini akan beberkan beberapa saran sebagai referensi/bahan pertimbangan Anda.

 PETUNJUK MERANCANG NAMA DOMAIN 

 1.Sederhana dan pendek Agar mudah untuk diingat, buat nama domain yang sederhana dan sependek yang anda bisa, misalnya abc.com, dns.com, ijab.com, dll. 

2.Mudah dingat, dieja, dan diucapkan Bentuk sebuah kata atau kalimat yang mudah diingat, dieja, dan diucapkan yaitu dengan menggunakan kata atau kalimat yang biasa dipahami orang. Misalnya suksesmarketing akan lebih baik daripada zuksesmarketing, bisnis akan lebih baik daripada biznis. 

3.Unik Nama domain yang unik biasanya akan terus membekas dalam ingatan pengunjung, meskipun dia baru sekali berkunjung. Misalnya sudimampir.com, asikbenar.com,majuterus.com, dll

 4.Ekstensi Gunakan ekstensi yang sudah familiar dengan pengguna internet di seluruh dunia yaitu .com. Ekstensi nama domain lainnya yang umum adalah .net, .org, .biz, .info, .co.id, .cc. 

 5.Menggambarkan kategori bisnis anda Hubungkan nama domain anda dengan jenis bisnis atau produk yang anda tawarkan maka nama domain seperti bisniscepat.com, fastmoney.com, jutawan-instant.com adalah lebih relevan daripada bisnis_saya.com

 MENENTUKAN KUOTA SERVER HOSTING (DISK SPACE)

 Kuota server hosting yang anda pilih untuk menjalankan aplikasi website harus lebih besar dari jumlah seluruh file website itu sendri. Dan untuk menjalankan semua aplikasi website anda, kuota minimal disk space server hosting yang anda beli adalah 20 MB. Lebih besar dari 20 MB diperbolehkan, tetapi jangan sampai kurang. 
Logika mudahnya adalah sebagai berikut : Jika anda akan menyimpan file yang besarnya 5 GB ke dalam komputer anda, tentunya hard disk komputer anda harus memiliki ruang kosong (free space) minimal 5 GB juga.
Dalam server hosting, free space kuota hosting akan terus berkurang secara otomatis seiring dengan jumlah email (jika tidak anda alihkan) dan data member yang disimpan. Dengan demikian, kuota hosting harus diperhitungkan lebih besar dari jumlah file yang akan diupload.

 MEMILIH PERUSAHAAN WEB HOSTING

Memilih web hosting kelihatannya mudah tetapi sebenarnya tidak semudah yang anda bayangkan. Kesalahan dalam pemilihan web hosting dapat menurunkan kredibilitas anda dan bisnis anda. Di bawah ini adalah beberapa kesalahan yang harus anda hindari dalam memilih web hosting.

 1.Free Web Space Pernahkah anda membaca advertising atau iklan tentang “free web space”?. Memang benar — benar gratis, tapi anda tidak mempunyai kendali terhadap website anda. Baik domain maupun hostingnya. Website anda akan penuh dengan advertising yang ditempelkan oleh web hosting dan anda tidak dapat berbuat apa — apa. Dengan menggunakan web hosting gratis, anda sudah membuang sebagian besar peluang bisnis anda. Gunakanlah nama domain dan hosting anda sendiri untuk website bisnis anda.

 2.Limited Hosting Hindari pemilihan web hosting yang tidak menyertakan paket statistik atau account email dalam order form-nya, karena paket ini akan sering anda gunakan dalam bisnis online. 

 3.Hosting Murah Jangan tertipu dengan hosting yang murah, karena fasilitas dan pelayanan web hosting biasanya sebanding dengan harganya. Bandingkan kuota disk space dan bandwidth yang sama dari beberapa web hosting sebagai pedoman harga hosting anda. Secara prinsip anda bebas memilih web hosting. Gunakan kata kunci : web hosting pada search engine Google atau Yahoo jika anda ingin mencari web hosting untuk menjalankan website anda.

Demikianlah beberapa tips dalam menentukan Nama Domain dan Host Server. Semoga bermanfaat 

# Terima Kasih #

Tidak ada komentar: